Tegal  

Monyet Liar Serang Permukiman Warga

TEGAL, smpantura – Rombongan monyet liar menyerang permukiman di Desa Srengseng, Kecamatan Pagerbarang, Kabupaten Tegal, Kamis (15/12) kemarin.

Kehadiran monyet liar, membuat resah sebagian warga. Mereka takut dengan binatang yang berukuran cukup besar dan berkeliaran.

Polsek Pagerbarang yang mendapatkan laporan dari warga, langsung mendatangi TKP dan berkoordinasi dengan warga.

Salah satu warga menjelaskan, tidak diketahui asal mula monyet yang berkeliaran di perkampungannya. Meski tidak menyerang, keberadaan monyet itu membuat keresahan.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Evakuasi monyet liar yang dipimpin Kanit Samapta Polsek Pagerbarang Polres Tegal, Aipda Krisantus, membuahkan hasil. Bersama warga, pihaknya melakukan penyisiran dan berhasil menangkap satu ekor monyet berjenis ekor panjang.

BACA JUGA :  Kenaikan Tarif Parkir Tunggu Perda Diundangkan

“Kami serahkan ke Perhutani KPH Balapulang. Penyerahan ini sebagai bentuk kita menjaga kelestarian alam,” ungkap Aipda Krisantus.

Dirinya juga menghimbau, untuk terus menjaga lingkungan, sehingga habitat hewan liar tidak terganggu dan masuk ke permukiman. (T03-Red)

Baca Juga

Loading RSS Feed

error: