SLAWI, smpantura – Kirab ritual budaya dalam rangka perayaaan Hari Kebesaran Yang Mulia Kongco Liem Thay Soe Tahun 2576/2025, yang digelar Yayasan Adhi Dharma di Kelengteng Hok Ie Kiong, Slawi, Kabupaten Tegal berlangsung semarak, Minggu (16/11/2025).
Ribuan umat dari berbagai kota di Jawa datang untuk merayakan hari kebesaran salah satu dewa yang ada di Kelenteng yang berada di Jalan Ahmad Yani Nomor 18 Slawi.
Kirab Toa Pe Kong yang merupakan arak-arakan patung dewa diatas tandu keliling Kota Slawi menjadi daya tarik bagi masyarakat.Kirab diikuti Pasukan Paskibra, umat lintas agama dan kesenian barongsai dan liong.
Beberapa warga datang dari luar kota diantaranya dari Cilacap, Tangerang, Ulujami, Rembang, Cirebon, Indramayu, Serang, Bekasi, Cileungsi, Bogor, Semarang, Purbalingga hingga Palembang antusias menyambut kirab tersebut.
Kirab dilepas secara langsung oleh Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman bersama anggota DPR RI dari Fraksi PDI-P Harris Turino Kurniawan. Keduanya bahkan turut menggotong tandu yang membawa Kongco Ho Tek Ceng Sin dari altar Kelenteng keluar menuju Jalan Ahmad Yani untuk dilanjutkan keliling Kota Slawi.
Bunyi tetabuhan terdengar bertalu-talu, disertai bunyi petasan dan aroma dupa yang menyengat mengiringi peserta kirab. Sebelum diarak, semua tandu kongco dibawa masuk ke Kelenteng dan berpamitan denganpara dewa di altar.
Sebelum diarak, masing- masing tandu kongco tiap kelenteng digotong meminta restu di depan altar.
Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman mengapresiasi Kirab Budaya Hari Kebesaran Kongco Liem Thay Soe dan Festival Kuliner.
“Ini menjadi simbol bagi kebangkitan UMKM, banyak pelaku UMKM yang berpartisipasi di sepanjang Jalan Ahmad Yani. Ada yang menjual produk kuliner khas Tegal,”tutur Ischak.


