SLAWI, smpantura- Guna mengenalkan budi daya tanaman kepada anak-anak berkebutuhan khusus, SMK Negeri 2 Slawi menyelenggarakan kegiatan pendampingan dan pembimbingan mengenal dan mengelola budidaya tanaman pada peserta didik SLB Negeri Slawi dan SLB Manunggal Slawi Kabupaten Tegal.
Kegiatan dilaksanakan pada Kamis (4/1/2024) di Kampus 2 SMKN 2 Slawi yang berada di Pagerbarang.
Kepala SMK Negeri 2 Slawi, AR Hartono menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-55 SMK Negeri 2 Slawi tahun 2024.
“Untuk peringatan tahun ini ,kami menyelenggarakan berbagai kegiatan di bidang olahraga, seni, dan sosial yang diikuti oleh warga SMKN 2 Slawi maupun pihak luar sekolah, dengan tujuan sebagai ungkapan rasa syukur atas capaian program sekolah dan ungkapan terima kasih kepada masyarakat kabupaten Tegal khususnya,” jelas AR Hartono.
Koordinator kegiatan bersama SLB M Sumarno menyampaikan, kegiatan pendampingan mengelola budidaya tanaman diikuti oleh 60 peserta didik yang terdiri dari 30 peserta didik SLB Manunggal dan 30 peserta didik SLB Negeri Slawi yang masing-masing didampingi oleh 10 guru pendamping.
Kegiatan dilaksanakan di kampus 2 Pagerbarang berupa pengenalan tanaman hias dan tanaman buah-buahan serta penanaman tanaman sayuran.
Kepala SLB Manunggal Slawi Ardana Edy Karsanta menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada kepala SMKN 2 Slawi atas pelaksanaan kegiatan yang memberi kesempatan peserta didiknya untuk mengenal cara berbudidaya tanaman.
Pada waktu yang bersamaan, bertempat di Gedung Sena Ayu Graha kampus 1 Procot, dilaksanakan kegiatan workshop sehari “ Penguatan Implementasi Teaching Factory sebagai Model Pembelajaran Praktik Kejuruan di SMK” yang diikuti oleh 70 peserta dari unsur wakil kepala sekolah bidang kurikulum dan ketua kompetensi keahlian SMK Kabupaten Tegal dan sekitarnya.
Kegiatan dibuka oleh Sukamto Kepala Cabang Dinas Pendidikan wilayah XII.
Pada Kegiatan workshop peserta menerima materi konsep teaching factory dan unit produksi, menyusun dokumen pembelajaran praktik kejuruan berupa pemetaan produk dan jadwal blok ayang disampaikan AR Hartono.(T04-Red)