Brebes  

Besok, 50 Anggota DPRD Brebes Terpilih Dilantik

BREBES, smpantura – Sebanyak 50 Anggota DPRD Kabupaten Brebes terpilih, akan dilantik pada Rabu (21/8/2024) besok, mulai pukul 09.00 WIB. Pelantikan rencananya akan dilakukan di lantai dua gedung DPRD Brebes.

Plt. Sekretaris Dewan (Sekwan) Brebes Corina mengatakan, sesuai jadwa pelantikan anggota dewan terpilih akan digelar besok, Rabu. Sejumlah persiapan ataupun gladi bersih pelantikan sudah dipersiapkan.

“SK pelantikan untuk 50 anggota DPRD Brebes Periode Tahun 2024 – 2029 sudah turun dari Pemprov Jawa Tengah, dan direncanakan pelantikan akan digelar nanti besok 21 Agustus,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Elf Rombongan Santri Terguling, Dua Tewas

Lebih lanjut dia mengatakan,, semua persiapan termasuk kegiatan gladi bersih pelantikan juga sudah dilkukan dengan maksimal. “Untuk gladi bersih kami dari pihak Setwan Brebes telah menggelar kemarin, atau sehari sebelum prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan,” pungkasnya.

error: