Brebes  

Tugas Bupati Selesai, Idza Siap Maju di Bursa Caleg DPR RI Pemilu 2024

BREBES, smpantura – Usai tugasnya sebagai Bupati Brebes selesai pada 4 Desember 2022, Idza Priyanti menyatakan siap maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) DPR RI pada Pemilu tahun 2024. Majunya Idza dalam Pemilu 2024 nanti, membuat semakin semarak bursa Caleg DPR RI untuk Kabupaten Brebes.

”Insya Allah, saya mohon doa restu semoga bisa melanjutkan perjalanan pengabdian saya sebagai Anggota DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang,” ujar Idza Priyanti usai boyongan dari Pendopo Bupati menuju rumah pribadinya, di Kampung Saditan, Kelurahan Brebes, kemarin (2/12/2022).

Dia mengatakan, setelah selesai menjadi Bupati Brebes, dirinya akan kembali membaur bersama masyarakat dengan mengikuti berbagai kegiatan kemasyarakatan. “Sebagai warga masyarakat biasa tentunya akan membaur dan tidak mengikuti protokoler bupati lagi,” ucapnya.

BACA JUGA :  Cegah Abrasi Pantai, PLN Rehabilitasi Mangrove di Kaliwlingi Brebes

Seperti diketahui, sederet nama akan meramaikan bursa Caleg DPR RI di Kabupaten Brebes. Selain para caleg petahana, beberapa wajah baru bakal muncul. Di antaranya, Shintya Sandra Kusuma yang merupakan putri kedua dari mantan Bupati Brebes Indra Kusuma yang juga Ketua DPC PDIP Brebes. Kemudian, Idza Priyanti, Nasikhun (anggota DPRD Kabupaten Brebes) dan beberapa nama lain. (T07_red)

error: