Tegal  

Aksi Tawuran Kembali Terjadi di Tegal

TEGAL, smpantura – Setelah sempat vakum, sekitar satu setengah bulan terakhir, konvoi sepeda motor dilakukan kelompok remaja, sambil mengacung-acungkan aneka jenis senjata tajam, kembali muncul di Kota Tegal, dini hari sekitar pukul 03.00, Rabu 1 Mei 2024.
Dari rekaman vodio yang beredar, terlihat sekelompok remaja mengendarai sepeda motor, berboncengan dua hingga tiga orang. Kemudian mengacung-acungkan senjata tajam, mulai dari jenis celurit , katana hingga parang yang berukuran cukup panjang.
Itu terekam saat bergerombol dan berhenti di depan Kantor Kelurahan Keturen, Kecamatan Tegal Selatan, sekitar pukul 03.00, Rabu 1 Mei 2024. Kemudian terlihat beberapa remaja turun dari sepeda motor, dan berteriak keras sambil mengacung-acungkan senjata tajam. Sebagian lagi terlihat mengejar pengendara sepeda motor yang melintas berpapasan dari arah timur ke barat.
Patroli mobil Back Bone Polsek Tegal Selatan dan Sat Samapta Polres Tegal Kota yang memergoki sekelompok remaja yang hendak tawuran, langsung bertindak cepat. Belasan remaja bersepeda motor kemudian kabur ke sejumlah arah. Tapi akhirnya sejumlah remaja akhirnya ditangkap, dengan barang bukti sejumlah senjata tajam. Kemudian beberapa sepeda motor juga disita sebagai barang bukti.
Tim Sat Samapta Polres Tegal Kota dipimpin langsung Kasat Samapta AKP Bambang Sridiartono, yang menyisir hingga Jl Aiptu KS Tubun, Jl Sultan Agung dan Jl AR Hakim, akhirnya mengamankan empat celurit dan lima sepeda motor, barang bukti itu ditinggalkan pelaku tawuran yang kabur saat akan diamankan patroli Sat Samapta. Total jumlah remaja yang diamankan ketika hendak tawuran, sebanyak 10 remaja diamankan, dan belasan senjata tajam, serta beberapa sepeda motor disita sebagai barang bukti.
Kapolres Tegal Kota AKBP Rully Thomas mengatakan, pihaknya akan menindak tegas aksi premanisme seperti itu. Dia juga mengimbau kepada orang tua, agar mengawasi anak-anaknya agar tidak keluar malam hari untuk kegiatan yang tidak jelas. Paling tidak, sekitar pukul 22.00, harus sudah pulang ke rumah masing-masing.(T02_red)

error: