Brebes  

Banjir Besar Landa Bumiayu, Wabup Brebes Ingatkan Jangan Ada Lagi Perambahan Hutan

Ratusan Rumah Terendam, Mobil Hanyut, Satu Warga Meninggal Dunia

Pantauan di lapangan , suasana Desa Kalierang mulai berangsur pulih. Warga tampak bergotong-royong membersihkan rumah dari lumpur dan sampah yang terbawa banjir. Perabot rumah tangga dijemur di halaman, sementara petugas damkar membantu penyemprotan di area yang masih tergenang air.

Meski kelelahan, warga tetap bersemangat memulihkan lingkungan mereka. Banyak yang berharap agar pemerintah segera memperbaiki tanggul sungai dan memperhatikan kondisi hutan di kawasan hulu agar bencana serupa tidak kembali terjadi. (**)

error: