Slawi  

GMNI Gelar Sosialisasi Kepemudaan, Pelajar Diharap Jadi Agen Perubahan

SOSIALISASI: Puluhan pelajar SMA dan SMK mengikuti sosialisasi kepemudaan yang diselenggarakan DPC Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Tegal di Gedung Yaumi Slawi, Kamis (6/11/2025).

SLAWI, smpantura – DPC Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Tegal menggelar Sosialisasi Kepemudaan Youth Movemnet Day di Gedung Yaumi Slawi, Kabupaten Tegal, Kamis (6/11/2025).

Acara mengusung tema ” Energi Untuk Perubahan, Pemuda Cerdas,Semangat dan Beraksi Tanpa Anarkis ini diikuti 80 siswa dari delapan SMA dan SMK di Kabupaten Tegal, perwakilan MKKS SMK dan guru pendamping.

Ketua DPC GMNI Kabupaten Tegal Muhammad Fakru Nizar menuturkan, acara imi dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda.

“Kami mengundang siswa SMA dan SMK, karena mereka nantinya menjadi role model atau agen perubahan (agent of change) di masa datang,”jelasnya.

Dalam sosialisasi ini, didampaikan tentang peran jati diri pemuda, wawasan kebangsaan, pentingbya berorganisasi serta pengenalan GMNI.

Dalam sosialisasi tersebut, Muhammad Lutfi Azkiya atau Bung Naren menyampaikan materi tentang relevansi organisasi masa kini.

BACA JUGA :  Ketua DPRD Prioritaskan Jembatan Kemiri Akan Dibangun 2023

Menurutnya, dengan perkembangan zaman, organisasi juga harus menyesuaikan diri. Kaum Gen Z kurang minat terjun berorganisasi, berbeda dengan zaman dulu.

“Faktor digitalisasi mempengaruhi. Seharusnya bisa menjadi kesempatan atau peluang bagi organjsasi menjadi lebih baik, tetapi kondisinya justru menjadi tantangan bagi organisasi. Digitalisasi bagaikan pisau bermata dua,” sebut Bung Naren, yang menjabat Bendahara GMNI Kota Tegal.

Sementara itu, Ketua BEM Fisip Universitas Pancasakti (UPS) Tegal, Hosy Muhammad menyampaikan tentang relevansi wawasan kebangsaan di mata Gen Z.

Ia juga mengajak peserta mengenali peluang digitalisasi dan tantangannya. Senada dengan Bung Naren, Hosy menuturkan tantangan digitalisasi sangat besar.

error: