Slawi  

Hari Jadi Kabupaten Tegal Bertepatan dengan Tanggal Lahir Nabi Muhammad SAW

SLAWI, smpantura – Hari Jadi Kabupaten Tegal yang jatuh setiap tanggal 18 Mei tiap tahun, diyakini bertepatan dengan tanggal lahir Nabi Muhammad SAW, yakni Rabiul Awal.

Fakta baru itu disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dispermasdes) Kabupaten Tegal Teguh Mulyadi saat tokoh masyarakat gelar sowan dan doa bersama di pelataran parkir belakang Kantor Bupati Tegal, Jumat malam (10/5/2024). Teguh menyampaikan hal tersebut saat menanggapi pertanyaan soal perbedaan tanggal Hari Jadi Kabupaten Tegal.

“Tanggal pelantikan Raden Mas Hanggawana sebagai Bupati Tegal bertepatan dengan tanggal lahirnya Nabi Muhammad, yakni 12 Rabiul Awal,” kata Teguh Mulyadi yang akrab disapa TM itu.

Dijelaskan, penetapan Raden Mas Hanggawana dilakukan oleh Raja Mataram Sultan Agung. Ia menilai penentuan tanggal itu dimaksudkan agar masyarakat Tegal bisa dengan mudah mengingat tanggal tersebut. Selain itu, tujuan Sultan Agung juga agar masyarakat Tegal meneladani dan mengikuti jejak Rasullullah SAW.

BACA JUGA :  Dari Yomani- Guci, Ada Lima Lokasi Rawan Kecelakaan

“Pada saat itu, 12 Rabiul Awal dikonversi menjadi tanggal 18 Mei,” ujarnya.

Sementara itu, lanjut dia, doa bersama diikuti tokoh masyarakat dan tokoh agama Kabupaten Tegal dari Desa Dukuhwringin, Dukuhsalam, Kalisoka dan masyarakat sekitar. Kegiatan ritual sowan dan doa bersama ini memang tidak ada dalam agenda resmi, namun sudah dilakukan sebanyak 5 kali selama perhelatan Hari Jadi Kabupaten Tegal.

“Doa bersama pernah diadakan di Makam Ki Gede Sebayu, di makam Hanggawana, Pesarean Amangkurat, di Mbah Panggung dan di Desa Semedo,” jelasnya. (T05_Red)

 

 

 

 

 

 

 

 

error: