Slawi  

Jangkauan Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Diperluas

SLAWI, smpantura –Pemkab Tegal menjalin kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam rangka memperluas jangkauan kepesertaan program perlindungan sosial bagi para pejuang nafkah di Kabupaten Tegal.

Kerja sama ini di tandai dengan penandatanganan Nota Kesepakatan Sinergi (NKS) yang dilaksanakan di Gedung BPKAD Kabupaten Tegal, Selasa (26/11/2024).

Sejumlah kegiatan yang akan di laksanakan antara lain fasilitasi kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan bagi kelompok petani, nelayan, pekerja konstruksi dan transportasi. Selanjutnya, pekerja sosial, guru tidak tetap, pekerja seni, pelaku pariwisata dan sebagainya.

Selain itu juga mencakup kegiatan pengawasan ketenagakerjaan terpadu pada perusahaan hingga pemberian penghargaan kepada perusahaan yang telah menyalurkan tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan kepada pekerja rentan.

BACA JUGA :  Gelar Festival Sate Tegal, Disporapar Bakal Siapkan 12.000 Tusuk Sate di 30 Stand

“Program jaminan sosial ketenagakerjaan di perlukan untuk menjaga masyarakat pekerja. Dan keluarganya dari kerentanan atau guncangan sosial di sepanjang siklus kehidupannya. Termasuk di masa krisis agar daya belinya tetap terjaga,” terang Pj Bupati Tegal Agustyarsyah usai menandatangi dokumen NKS bersama Kepala BPJS Ketenagakerjaan Tegal Endah Rahmawati.

Agustyarsyah berharap pelaksanaan setiap rencana kerja di dalamnya terus terpantau, termonitor perkembangannya.

Menurutnya, hal mendasar dari pelaksanaan NKS adalah meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya mengikuti program perlindungan sosial ketenagakerjaan. Sehingga melalui sinergi yang tercipta bisa memperluas cakupan kepesertaan BPJS Ketenagakeraan dan kualitas pelayanan bagi peserta yang terus meningkat.

error: