KAJEN, smpantura – Jajaran Pengurus DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Pekalongan menggelar pertemuan dengan kader partai yang ada di wilayah kerjanya, Jumat (26/4). Dalam acara bertajuk ”Halal Bihalal dan Konsulidasi Pemenangan Pilkada 2004, mencuat usulan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan supaya mencalonkan kembali sebagai ketua umum. Bahkan seluruh kader PAN di Kota Santri bakal mendukung pencalonan tersebut.
Ketua DPD PAN Kabupaten Pekalongan, Candra Saputra usai acara mengatakan kepemimpinan Bang Zul (Zukifli8 Hasan) di tubuh PAN dinilai sangat bagus. Dia banyak membawa perubahan dan kemajuan partai yang dipimpinnya.
”Semua kader PAN di sini meminta saya agar menyampaikan Bapak Zulkifli Hasan untuk bersedia dan mau kembali memimpin PAN 5 tahun ke depan,” katanya.
Ketua Umum PAN ini sangat dekat dengan semua kadernya karena tidak pernah melihat perbedaan dengan tidak memandang pengurus wilayah daerah pengurus cabang ataupun pengurus tingkat ranting atau DPRT. Kemudian di bawah kepemimpinannya, PAN mengalami peningkatan suara sehingga menjadi sosok pemimpin yang sangat dicintai oleh kader PAN. Bahkan Zulhas juga sering turun dan memberikan suport kegiatan kegiatan PAN yang ada di daerah daerah, salah satunya Kabupaten Pekalongan.
Selanjutnya Candra mengatakan, berkat dukungan dari pengurus Pusat, DPD PAN Kabupaten Pekalongan menduduki peringkat pertama dalam perolehan suara internal partai di Jawa Tengah. PAN di Kota Santri mendapatkan empat kursi dalam pemilihan legislatif 2024 dan perolehan suara juga naik.
”Bahkan untuk periode ke depan, Fraksi PAN bakal menduduki Kursi Wakil Pimpinan di DPRD Kabupaten Pekalongan,” tandas dia. (P05_Red)