Lima PCNU Rapatkan Barisan Dukung KH. Rofiq Mahfudz Jadi Ketua PWNU Jateng 2023-2028

PURBALINGGA, smpantura – Lima Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) melakukan deklarasi dukungan kepada KH. Rofiq Mahfudz untuk menjadi Ketua PWNU Jawa Tengah periode 2023-2028.

Lima ketua tanfidziyah tersebut terdiri dari daerah Barlingmascakeb (Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, Cilacap, dan Kebumen).

Sekretaris PCNU Cilacap KH. Hasan Bisri, yakin bahwa Kiai Rofiq mampu menjawab harapan dan cita-cita semua MWCNU di Cilacap serta daerah lain di Jawa Tengah.

“Kami sadar bahwa kebutuhan kepengurusan PWNU ke depan ialah membangun jaringan ataupun kolaborasi dengan berbagai elemen atau stakeholder PWNU, dan kami melihat bahwa kiai Rofiq mampu menjawab harapan ataupun cita-cita MWCNU baik itu di Cilacap ataupun di daerah Jawa Tengah lainnya,” tuturnya dalam acara Silaturahmi Ketua-Ketua PCNU Karesidenan Banyumas, di Kediaman KH. Ulil Archam Purbalingga, Jumat (29/9/2023).

Lebih jauh Ketua PCNU Banyumas KH. Imam Hidayat menyatakan keyakinannya kepada Kiai Rofiq bahwa dengan latar belakang yang dimiliki Kiai Rofiq dapat membantu menyelesaikan permasalahan NU Jawa Tengah.

BACA JUGA :  Disambangi Gubernur Jateng, Warga Korban Banjir Sayung Semringah

“Melihat dua background Kiai Rofiq dalam hal aktivismenya di NU serta backgroundnya di pendidikan tinggi ini membuat beliau sangat paham dengan permasalahan yang ada sehingga bisa mewujudkan kemajuan PWNU Jawa Tengah,” katanya.

Senada dengan KH. Hasan Bisri dan KH. Imam Hidayat, KH. Muhammad Dawamuddin yang menjadi Ketua PCNU Kebumen beranggapan bahwa jika nantinya KH. Rofiq Mahfudz menduduki kursi Ketua PWNU Jawa Tengah dapat meningkatkan kualitas dan kinerja PWNU Jawa Tengah

Deklarasi ini menyusul deklarasi-deklarasi yang telah dilakukan beberapa PC dan MWCNU di beberapa tempat, seperti Demak, Batang, Purbalingga, Tegal dan yang lainnya. (T01_red)

error: