“Kami sangat senang melihat polisi hadir di sini setiap pagi. Rasanya lebih aman dan nyaman ketika anak-anak berangkat sekolah,” ujar Siti, seorang warga Tarub.
Dengan kegiatan pelayanan rutin seperti ini, Polsek Tarub berharap dapat semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.
Lebih dari sekadar pengaturan lalu lintas, kegiatan ini adalah bentuk nyata dari semangat Polri Presisi, Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan, yang selalu mengutamakan kepentingan dan keselamatan masyarakat. (**)