Slawi  

Perbaikan Jalan Balamoa-Pangkah Kembali Dilanjutkan

SLAWI, smpantura – Perbaikan jalan ruas Balamoa-Pangkah, Kabupaten Tegal, sempat berhenti karena Lebaran Idul Fitri 2024. Namun, kini mulai dilanjutkan, terutama perbaikan di depan rumah dinas eks-Pabrik Gula Pangkah.

“Kemarin memang sempat berhenti karena ada arus mudik Lebaran. Tapi sekarang sudah dilanjutkan kembali,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Tegal Teguh Dwijanto Rahardjo, saat ditemui di kantornya, Selasa (23/4).

Dirinya tak menampik, kondisi ruas Balamoa-Pangkah memang sudah rusak. Utamanya di depan rumah dinas eks-Pabrik Gula Pangkah. Kemudian di sebelah utara Markas Polsek Pangkah.

Meski begitu, Pemkab Tegal sudah menunjuk pihak ketiga untuk memperbaiki jalan tersebut.

“Sebagian jalan ada yang dirigit beton. Ada pula yang cuma ditambal saja. Terutama yang berlubang dengan ukuran kecil,” kata Teguh.

BACA JUGA :  Satu Kamar Santriyah Pondok Tahfidh Yanbu’ul Qur’an 5 Tegal Terbakar

Dia menargetkan, maksimal bulan depan perbaikan sudah selesai. Sehingga lalu lintas pengendara lancar kembali.

“Tadi malam (Senin malam) sudah mulai dirigit beton yang sisi timur. Kalau sebelum Lebaran, yang sisi barat,” sambungnya.

Dia mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh pengendara dan masyarakat karena lalu lintas terhambat dengan adanya pekerjaan tersebut.

“Insya Allah bulan depan sudah selesai,” tegasnya.

Terpisah, Anggota DPRD Kabupaten Tegal, Catur Buana Zanbika mengapresiasi perbaikan jalan tersebut. Menurutnya, kondisi jalan memang sudah tidak layak dilewati. Karena banyak aspal yang sudah mengelupas dan berlubang dengan ukuran yang cukup lebar.

“Semoga pekerjaan secepatnya selesai tepat waktu,” harapnya. (T05-Red)

error: