Tegal  

Poltek Harber Buka Peluang Kerja Ke Jepang

TEGAL, smpantura – Politeknik Harapan Bersama (Poltek Harber) Tegal, melakukan kerja sama dengan PT. Joyful Care Indonesia, di Gedung Direktorat Poltek Harber, Selasa (14/3) kemarin.

Direktur Poltek Harber, Agung Hendarto menuturkan, awal mula dari isu kerja sama diadakan ketika melihat adanya potensi untuk melakukan pelatihan maupun pengiriman tenaga profesional ke luar negeri.

“Ada potensi untuk merekrut lebih banyak lagi, terkait dengan kebutuhan di Jepang yang sangat tinggi. Poltek Harber dapat menjadi pusat pelatihan yang diselenggarakan secara luring. Pelatihan skill khusus tidak hanya bahasa jepang saja, kita juga punya banyak tenaga teknis yang mempunyai sertifikat,” kata Agung.

“Poltek Harber merupakan kampus yang potensial, kesempatan untuk membuka peluang kerja di luar negeri juga sangat bisa memicu pertumbuhan ekonomi di daerah,” tambahnya.

Chief executive officer (CEO) PT. Joyful Care Indonesia, Shiro Fukumura menjelaskan, ada banyak tempat pelatihan di Indonesia untuk menempatkan ke Jepang. Pihaknya ingin membuat program baru agar kesempatan kerja di Jepang lebih tinggi.

BACA JUGA :  Gabah Kering Panen Petani Tegal Diserap Bulog

“Latar belakang program ini yaitu tentang lansia dan caregiver di Jepang. Ada banyak jumlah panti di Jepang dan bidang caregiver adalah bidang yang darurat dan banyak dibutuhkan di Jepang,” ujar Shiro.

“Saat ini sejumlah 130.000 caregiver diperlukan di Jepang. Estimasi tahun kebutuhan caregiver di tahun 2025 sejumlah 320.000, dan di tahun 2035 sejumlah 790.000,” tambahnya.

Specialist program manager PT. Joyful Care Indonesia, Erick Hendrawan menambahkan, Jepang merupakan negara bersih. Salah satu alasan kenapa Jepang bersih, yaitu karena edukasi dari keluarga, selain itu karena ada pihak professional cleaning.

error: