Tegal  

Rilis Novel ‘Kutil’, Dadang Somantri Berharap Minat Baca di Kota Tegal Ditingkatkan

TEGAL, smpantura – Minat baca masyarakat, khususnya di Kota Tegal, diharap dapat meningkat seiring perkembangan zaman dan teknologi.

Demikian dikatakan Penjabat (Pj) Wali Kota Tegal, Dadang Somantri, saat membuka peluncuran dan bedah Novel ‘Kutil: Revolusi di Republik Lenggaong’, karya Yono Daryono dan Ubaidillah, di Pendopo Ki Gede Sebayu, Sabtu (27/4) kemarin.

Novel Kutil merupakan novel sejarah yang dengan latar belakang peristiwa tiga daerah Tegal, Pemalang dan Brebes dengan tokoh utama bernama Kutil atau Sakyani.

Novel yang terinspirasi dari buku Peristiwa Tiga Daerah karangan Anton Lucas, menghadirkan kisah kisah paska kemerdekaan Indonesia 1945 dan peristiwa Orde Baru 1998.

Acara tersebut menghadirkan narasumber Kurnia Effendi, Muarif Essage, keynote speaker Anton Lucas, moderator Surliali Andi Kustomo dan penampilan monolog Eko Tunas.

BACA JUGA :  Resmi Ditutup, 72 Peserta Program Magang Jepang Lolos Ikuti Pelatnas di Bekasi

Dalam sambutannya, Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri menyampaikan bahwa minat baca masyarakat harus ditingkatkan, terutama di Kota Tegal.

“Minat baca masyarakat harus ditingkatkan, maka saya berharap pemerintah harus berkolaborasi dan mengadakan survei minat baca di masyarakat,” katanya.

Dadang juga mengutarakan bahwa salah satu cara untuk meningkatkan minat baca dengan cara meresensi buku di sekolah.

“Dulu waktu saya sekolah ada tugas meresensi buku-buku, ini menjadi cara untuk meningkatkan budaya baca dan literasi. Saya harap siswa-siswa di sekolah dapat meresensi buku untuk meningkatkan budaya baca dan berkarya,” ujarnya.

Dalam peluncuran novel Kutil hadir pula Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono, sejarawan dan budayawan Tegal, Pemalang, Brebes. (T03-Red)

error: