Slawi  

Sapi Jumbo Berbobot 1,3 Ton Milik Pengusaha Peleburan Emas Jadi Perhatian Warga Pesayangan

” Saya melanjutkan kebiasaan abah berkurban sapi jumbo, sesuai pesan abah,” terang Aji.

Sapi tersebut, kata Aji, akan diserahkan ke Mushalla An Nur Pesayangan dan akan langsung disembelih pada Sabtu (7/6/2025).

Seperti tahun- tahun sebelumnya, Aji berniat untuk menyembelih sapi tersebut. Ia telah menyiapkan pisau khusus yang dibelinya di Jawa Barat. Dia akan dibantu jagal profesional yang bertugas menenangkan sapi saat hendak disembelih.

BACA JUGA :  Pesta Rakyat Slawi Ageng Dibuka Malam Ini, Karya Jurnalis Dipamerkan di Stand Kominfo Kabupaten Tegal

Daging sapi akan dibagikan kepada warga setempat. Aji menuturkan, pada Iduladha sebelumnya setiap penerima akan mendapat 1 kg daging.

Kedatangan sapi jumbo ini rupanya juga memberikan rejeki bagi pedagang jajanan. Mereka memanfaatkan momen ini untuk berjualan di depan rumah Aji Trisnawan. **

error: