Teknik Mesin Poltek Harber Perkuat Kerja sama dengan Politeknik Caltex Riau

TEGAL, smpantura – Prodi D3 Teknik Mesin Poltek Harber Tegal, teken kerja sama dengan Politeknik Caltex Riau (PCR), pada acara Vocational Higher Education Transformation in Indonesia (Valeria) di Grand Jatra, Pekanbaru, Provinsi Riau, pada 26-30 Mei 2024.

Kegiatan yang diikuti 24 perguruan tinggi vokasi (PTV) bertujuan untuk memperkuat kerja sama dalam bidang pendidikan vokasi di Indonesia mencakup penyelenggaraan program pelatihan bagi pimpinan PTV se-Indonesia.

Sekretaris Prodi D3 Teknik Mesin, Nur Aidi menyampaikan, Valeria memberi banyak pengetahuan baru terkait gaya dalam memimpin suatu institusi pendidikan, memahami aturan-aturan baru dalam Permendikbud Nomor 53 tahun 2023, menambah jaringan kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi vokasi baik negeri maupun swasta.

“Alhamdulillah kami sudah menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) dengan Politeknik Caltex Riau, untuk memperkuat kerja sama,” katanya.

Selain itu, Poltek Harber juga melakukan benchmarking dengan PCR serta Pertamina Hulu Rokan (PHR). Benefit dari program ini yaitu adanya kesempatan untuk mengajukan hibah penelitian dan pengabdian kepada DAAD DIES Jerman.

BACA JUGA :  Siswa SD Islam Al Husna Kunjungi Museum Purbakala Bumiayu, Belajar Sejarah Jadi Lebih Menyenangkan

Direktur Politeknik Caltex Riau, Dadang Syarif Sihabudin Sahid menyebut bahwa selain untuk memperkuat kerja sama, Valeria juga menjadi ajang untuk menuntaskan rencana yang sudah dibahas bersama-sama.

Menurutnya, ada 24 proyek yang dikerjakan dan dapat dimanfaatkan oleh perguruan tinggi peserta Valeria, sesuai dengan situasi dan kondisi di institusi pendidikan masing-masing.

Koordinator program Valeria, Istianah Muslim mengatakan, program Valeria disusun dengan pendekatan participatory approach, yang melibatkan peserta secara langsung melalui brainstorming, diskusi dan inisiasi berdasarkan pengalaman pimpinan masing-masing perguruan tinggi.

Nara sumber dan fasilitator memberikan ruang kepada peserta, untuk memfasilitasi diskusi dengan berbagai metode yang diadopsi dari kegiatan-kegiatan DIES International.

“Kegiatan ini sekaligus kunjungan industri ke perusahaan mitra PCR, PT Pertamina Hulu Rokan, salah satu BUMN yang bergerak di bidang minyak dan gas. Hal ini dilakukan karena perguruan tinggi vokasi sangat didorong untuk memiliki link and match dengan mitra industri,” jelasnya. (T03-Red)

error: