BREBES, smpantura – Jajaran TNI dan Polri di Kabupaten Brebes menggelar Apel Sinergitas di halaman Islamic Centre Jalan Yos Sudarso Brebes, Selasa (7/3/2023). Kegiatan itu dilaksanakan secara serentak di seluruh kabupaten/ kota di Jawa Tengah. Dalam apel bersama tersebut, jajaran TNI-Polri di Brebes siap mengamankan pemilu yang akan digelar tahun 2024 mendatang.
Apel Sinergitas bertemakan “TNI Polri Jateng Hadir Siap Mendukung Agenda Nasional, Internasional tahun 2023 dan Pemilu 2024 Dalam Rangka Peningkatan Produktivitas Untuk Tranformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkeadilan”. Apel dipimpin langsung Kapolres Brebes AKBP Guntur M Tariq bersama Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki.
”Pelaksanaan apel ini tidak mengandung maksud apapun kecuali membuktikan bahwa TNI dan Polri merupakan benteng utama pilar penyangga utama dari bangsa ini. Di Brebes, TNI Polri siap untuk mengamankan seluruh agenda Nasional maupun kegiatan masyarakat lainya,” kata Kapolres Brebes, AKBP Guntur M Tariq.
Dia mengatakan, dalam waktu dekat akan menghadapi berbagai agenda Nasional. Di antaranya,rangkaian kegiatan bulan Ramadhan dan Idul Fitri. Kemudian, rangkaian Pemilu serentak tahun 2024. Untuk itu, pihaknya meminta jajaran TNI Polri benar-benar melayani masyarakat dengan menggunakan hati nurani, dalam rangka menjaga Kamtibmas di Kabupaten Brebes.
“Silahkan rangkul masyarakat lakukan komunikasi yang baik kepada masyarakat sehingga tercipta kondusifitas diwilayah Kabupaten Brebes,” ujarnya.
Kapolres juga meminta, seluruh jajaran baik Polri maupun TNI harus satu persepsi dalam mengantisipasi kegiatan selama tahapan Pemilu tahun 2024. Hal tersebut bisa dilakukan dengan menyentuh masyarakat didesa secara langsung melalui peran aktif Bhabinkamtibmas untuk bisa mencegah terjadinya konflik selama tahapan kegiatan sehingga Kabupaten Brebes dalam situasi Kondusif.
“Kegiatan menjelang pemilu, kita TNI Polri akan besinergi dan saling membantu. Kita jaga harkamtibmas, kita jaga keamanan Brebes ini sehingga tidak terjadi konflik-konflik yang tidak diinginkan. Kita bisa mewujudkan wilayah kabupaten Brebes dalam situasi yang aman dan kondusif,” tegasnya.
Sementara itu, Dandim 0713 Brebes Letkol Inf, Tentrem Basuki mengatakan, salah satu tugas pokok TNI Polri adalah membantu pemerintah daerah menangkal segala bentuk gangguan maupun ancaman terhadap Kamtibmas sehingga masyarakat dapat beraktifitas dengan rasa aman dan nyaman. Akan menjadi lebih ringan dan mudah jika sama-sama bisa saling menguatkan dan bersinergi dengan segera unsur atau elemen lainnya yang ada.
“Elemen-elemen ini harus terus kita rangkul dan kita libatkan dalam berbagai bentuk kegiatan pengaman di wilayah karena perlu kita ketahui bersama bahwa menjaga kondusifitas wilayah merupakan kewajiban bersama dan bukan hanya kewajiban dari petugaskan TNI Polri,” ungkapnya.
Terkait agenda nasional tahun 2023 dan memasuki tahapan Pemilu 2024, Dandim menegaskan, TNI Polri mempunyai tugas untuk mengawal setiap tahapan pemilu, sehingga berjalan aman dan lancar.
“Dengan agenda nasional Pemilu 2024 mendatang, tentunya anggota TNI Polri mempunyai tugas untuk mengawal setiap tahapan pemilu ini. Beberapa upaya antisipasi juga perlu segera kita lakukan di antaranya adalah pemetaan daerah rawan konflik sosial dan memaksimalkan tiga pilar yaitu, Kepala desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk aktif dalam memberikan edukasi kepada warganya masing-masing agar ikut menjaga ketentraman desanya,” pungkasnya. (T07_red)