PEMALANG – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pemalang, kembali salurkan bantuan bencana alam di Desa Cibuyur, Kecamatan Warungpring. Bantuan diterima langsung Konaah warga RT 12 RW 02 Desa Cibuyur Kecamatan Warungpring yang rumahnya roboh rusak berat akibat hujan dengan angin kencang, Rabu (12/10 ).
“Kami dari PMI Pemalang kembali menyalurkan bantuan pada masyarakat yang tertimpa bencana alam, yaitu rumah roboh akibat angin kencang. Kegiatan pemberian bantuan semacam itu sudah sering dilakukan khususnya apabila ada masyarakat yang tertimpa bencana alam, sebab salah satu misi PMI Pemalang ingin membuat tersenyum masyarakat yang tertimpa musibah,” ujar Ketua PMI Pemalang, Akhmad Patah, Rabu (11/10).
Ia mengatakan, mendapatkan laporan tersebut, PMI Pemalang langsung tanggap meresponya. Tim tanggap bencana langsung melakukan pengecekan ke lokasi, selanjutnya PMI Pemalang datang dengan memberikan bantuan berupa paket family kit, terpal dan dana tunai, hal itu dilakukan untuk membantu meringankan beban korban bencana. Sebelumnya PMI Pemalang telah menyalurkan bantuan pada masyarakat berupa uang tunai dan paket keluarga. Mereka yang mendapatbantuan rumahnya roboh akibat keretakan tanah tebing sungai milik Caslim (75) Desa Kebandaran RT.03 RW.02 Kecamatan Bodeh Pemalang.Target yang ingin dicapai oleh PMI Pemalang yaitu bisa membantu masyarakat dalam berbagai hal kesulitan. Hal itu disebabkan dana yang diberikan pada PMI harus dikembalikan pada masyarakat dalam berbagai bentuk bantuan maupun layanan masyarakat yang membutuhkan. PMI tidak hanya berbicara masalah darah, tetapi bergerak dalam kebencanaan dan kemanusiaan. Apabila disuatu daerah terjadi bencana, maka PMI harus segera datang membantu atau memberikan bantuan dalam berbagai bentuk. Minimal para sukarawan PMI bisa membuat masyarakat yang tertimba bencana isa sedikit tersenyum dengan kehadiran PMI. Bahkan agar mempercepat bantuan pada masyarakat, dana bantuan dititipkan di masing masing kecamatan khusus untuk dana bencana. Besaraan dana bencana yang dititipkan dimasing masing kecamatan bervariasi yaitu antara Rp 20 juta hingga Rp 30 juta.
Camat Warungpring Bambang mengatakan, salah satu warganya di desa Cibuyur rumahnya roboh akibat hujan angin kencang yang mengguyur lebat, kejadian jam 13.30. Kondisi rumah yang semi permanen membuat rumah rusak berat, tidak dapat dihuni, sehingga keluarga mengungsi di rumah saudaranya, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Mendapatkan laporan kejadian, PMI tanggap dengan cek lokasi kejadian dan menyalurkan bantuan. (T08-red)