Ratusan KK di Brebes Belum Nikmati Listrik PLN, Ini Langkah Pemkab dan PLN

BREBES, smpantura – Hingga Juli 2023, tercatat sebanyak 411 Kepala Keluarga (KK) yang tersebar di Kabupaten Brebes, belum menikmati aliran listrik PLN. Mereka belum bisa menikmati listrik karena berbagai faktor, termasuk kemiskinan.

Pj Bupati Brebes, Urip Sihabudin mengatakan, sesuai data yang ada, di Brebes ada sebanyak 732 KK yang rumahnya belum teraliri listrik. Namun sampai dengan akhir bulan Juli 2023 lalu, jumlahnya tinggal 411 KK.

“Insya Allah dengan tinggal 411 KK yang miskin ekstrem, bisa teratasi dengan adanya kerjasama antara pemkab, PLN, Pemprov, serta stakeholder lainnya,” ungkap dia saat sambutan Multi Stakeholder Forum (MSF) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) PLN Tegal, di Pendopo Bupati Brebes, Rabu (23/8).

Dia mengungkapkan, jalinan kerja sama dengan PLN itu, berkaitan dengan pengembangan listrik di Kabupaten Brebes.Terutama, yang berkaitan dengan masalah kemiskinan. Hal itu diwujudkan dengan program penyambungan listrik secara gratis untuk keluarga tidak mampu. Di sisi lain, Brebes sekarang bergerak untuk industri, maka bagaimana Industri di Brebes penggunaan listriknya bisa ekonomis atau efisiensi dalam hal produksinya. Hal tersebut sudah barang tentu listrik menjadi komponen yang sangat besar berkontribusinya.

“Kami berharap, terbangunnya jaringan listrik murah di keluarga-keluarga miskin agar tetap diteruskan, dan pastikan supply listrik di Brebes tetap terjaga dengan optimal,” tandasnya.

BACA JUGA :  Uang Yang Diduga Digelapkan Oknum Polisi Samsat Bumiayu Dikembalikan

Sementara itu, Manager PLN UP3 Tegal, Aditya Darmawan mengatakan, forum yang diadakan sekali dalam setahun itu, untuk mengumpulkan semua stakeholder atau pemangku kepentingan. Di tahun 2023, diselenggarakan di Brebes dengan goal atau sasaran utamanya adalah meningkatkan perekonomian masyarakat. PLN UP3 Tegal juga akan berusaha menggali investor baru dan investor existing untuk mencapai sasaran itu.

“Dengan MSF, diharapkan ada investor yang masuk ke Brebes sehingga pertumbuhan ekonomi meningkat dan bisa mengurangi pengangguran,” katanya

Lebih lanjut dia menjelaskan, penggunaan listrik di Brebes dalam satu tahun terakhir mengalami peningkatan 3,9 persen. Hal itu menandakan adanya peningkatan produktivitas masyarakat. PT PLN Persero, juga membuka program Light Up The Dream (LUTD), atau program sambungan listrik gratis yang disalurkan kepada keluarga tidak mampu. Kali ini secara simbolis diserahkan kepada 86 rumah warga yang tersebar di seluruh wilayah kerja PLN UP3 Tegal.

“Kami menambah 10 keluarga di wilayah Brebes yang sekarang masih dalam proses. Program ini adalah hasil donasi dari pegawai PLN dan stakeholder PLN untuk keluarga kurang mampu,” pungkasnya. (T07_red)

Scroll to top
error: