Tegal  

Ratusan Rumah di Dua Kecamatan Masih Terendam Banjir

TEGAL, smpantura – Banjir masih merendam ratusan rumah di Kelurahan Sumurpanggang dan Kalinyamat Kulon, Kecamatan Margadana serta Kelurahan Pekauman, Kraton dan Pesurungan Kidul, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Sabtu pagi (18/1/2025).

Banjir dengan ketinggian 10-30 sentimeter itu terjadi sejak Jumat malam (17/1/2025) akibat curah hujan tinggi dan meluapnya Sungai Kemiri sejak Jumat petang.

Ketua RT 04/ RW 01 Kelurahan Sumurpanggang, Suradji mengatakan, banjir masuk ke pemukiman sejak Sabtu (18/1/2025) dini hari.

Warga yang rumahnya terendam banjir, terpaksa mengevakuasi sepeda motor mereka ke tempat yang aman.

BACA JUGA :  Golkar Optimistis Memenangkan Pilkada Kota Tegal

Baca Juga

Loading RSS Feed

“Ketinggian bervariasi, mulai 30 sentimeter hingga setinggi lutut orang dewasa. Air juga masuk ke rumah-rumah warga. Ruas jalan juga tergenang sehingga aktivitas terganggu,” katanya.

Selain menggenangi jalan dan pemukiman, sejumlah sekolah juga terendam banjir, sehingga siswa terpaksa diliburkan.

Warga yang rumahnya tergenang banjir saat ini memilih bertahan di rumah mereka masing-masing. Merekaberharap segera datang bantuan makanan cepat saji bagi warga terdampak dari Pemerintah Kota Tegal. **

Baca Juga

Loading RSS Feed

error: